Rabu, 25 Juli 2018

HARGA HEWAN TERNAK MENJELANG HARI RAYA IDUL ADHA MULAI NAIK



ACEH, Menjelang Hari Raya Idul Adha 1439 h pasar hewan ternak geurugok kecamatan gandapura kabupaten bireuen,mengalami peningkatan pembeli hewan ternak.


Pasar hewan ternak geurugok gandapura mulai ramai di padati pembeli, jika di bandingkan dengan pekan pekan sebelumnya, selain pembelinya meningkat, para pedagang hewanpun bertambah, begitu juga dengan harga hewan ternak mulai naik.


Harga hewan ternak baik sapi, kambing, biri biri dan domba mengalami kenaikan harga berkisaran antara Rp. 200.000,- perekor dari harga sepekan yang lalu, hal ini terjadi karena pengaruhi hari raya idul adha yang sudah  dekat.

Muslim sp petugas pengutipan restribusi dinas pertanian kabupaten bireuen mengatakan ramainya pembeli dan pedagang di pasar hewan ini hanya terjadi ketika mendekati hari raya idul adha saja di karenakan para pembeli hewan berburu sapi, kambing, biri biri dan domba yang sudah cukup umur untuk di sembelih pada hari korban nantinya.

Para pedagangpun demikian,mereka membawa hewan dagangannya rata rata yang telah mencapai umur hewan dua tahun ke atas,sehingg hewan dagangan mereka akan laku di pasaran ,meskipun harga ada sedikit peningkatan.(MBP JUFRI) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komjen Listyo Sigit Alumni Yang Peduli Guru Dengan Sekolahnya

Bhayangkara Perdana News Bali, JAKARTA --Wakil Kepala Humas SMAN 8 Yogyakarta Nunik Sri Ritasari mengungkap, sosok calon Kapolri Komjen List...