Kamis, 30 April 2020

Badan jalan ibu kota Jantho banjir Dewan Minta Dinas PU Aceh Besar Berbuat



Bhayangkara Perdana News Aceh besar, Drainase yang pembuatan tahun 2012.sekarang banyak tersumbat dijalan ibu kota Jantho,apa lagi pembuatan drainase model tertutup .

Anggota DPRK Aceh Besar minta Dinas Pekerjaan Umum segera bertindak.apa lagi curah hujan yang tak terbendung.



Sekarang  Musim penghujan yang melanda Aceh Besar, khususnya Kota Jantho, dalam beberapa pekan belakangan ini membuat ruas jalanan ibu Kota Jantho terendam saat hujan.

Selain karena kondisi geografis daratan jalan rendah, juga saluran drainase banyak yang tersumbat sehingga air menggenangi badan jalan ibu Kota Jantho, Rabu, 30April 2020.


Anggota Komisi I DPRK Aceh Besar, Nasruddin sapaan Cek Nas, meminta dinas pekerjaan umum (PU) Aceh Besar menurunkan tim untuk memeriksa secara langsung kondisi drainase dijalan ibu kota Jantho. Selain itu, perlu dilakukan pembersihan dan pengerukan drainase secara berkelanjutan.

“Pengerukan dan pembersihan drainase agar tidak ada yang tersumbat di musim hujan sekarang sangat penting. Kami minta dinas PU melakukan pemeriksaan di beberapa titik drainase, terutama yang menjadi langganan banjir diruas jalan kota Jantho,” kata Cek Din.

Unggulan Partai Daerah Aceh (PDA) itu meminta perbaikan drainase harus benar-benar diperhatikan. Mengingat persoalan banjir setiap kali hujan melanda terus terjadi setiap tahun dan merupakan persoalan rutin.

“Kita berharap dinas PU melakukan kajian dengan melibatkan tim ahli. Dari sana akan diketahui apa yang menjadi masalah Kota Jantho sehingga persoalan genangan air diruas jalan bisa diatasi,” ujarnya.

Sehubungan persolaan itu, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Aceh Besar, hingga berita ini diturunkan, belum dapat dikonfirmasi  agar kota  Jantho pada saat musim hujan seperti saat ini tidak kebanjiran tutupnya (MBP-Ira)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komjen Listyo Sigit Alumni Yang Peduli Guru Dengan Sekolahnya

Bhayangkara Perdana News Bali, JAKARTA --Wakil Kepala Humas SMAN 8 Yogyakarta Nunik Sri Ritasari mengungkap, sosok calon Kapolri Komjen List...