Kamis, 09 Juli 2020

PERUM PERHUTANI KPH SEMARANG KERJA SAMA DENGAN LMDH DIRIKAN PABRIK TINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT SEKITAR HUTAN


Bhayangkara Perdana News Grobogan, Perum Perhutani KPH Semarang di dalam kerja samanya dengan LMDH Argo Mulyo  Desa Klitikan Kecamatan Kedungjati Kabupaten Grobogan Jawa tengah.(09 Juli 2020).

Dengan berdirinya Pabrik pengolahan untuk penyulingan daun kayu putih menuai hasil  positif  dan mendapatkan Apresiasi yang baik dari pemerintah maupun Masyarakat, dari segi ekonomi masyarakat mulai terbantu,baik  tenaga kerja yang mampu mengurangi angka pengangguran di desa tersebut.  


Dari tenaga kerja  dimanfaatkan  meliputi tenaga panen daun kayu putih, tenaga angkut hasil panen daun kayu putih, tenaga pabrik pengolahan untuk  penyulingan  daun kayu putih dan tenaga pengepakan serta penjualan hasil minyak kayu putih.  Bentuk kerja sama kalaborasi perum perhutani KPH Semarang  dengan LMDH Argo Mulyo Desa Klitikan  dengan kesepakatan bersama  di tanda tangani pada hari selasa tanggal 07 Juli 2020 di Desa Klitikan oleh Administratur KPH Semarang Kaerudin, S.Hut,M.M.,  dengan Surinto Kepala Desa Klitikan juga sebagai ketua LMDH Argo Mulyo Desa Klitikan sangatlah baik dan bermanfaat. 

Menurut keterangan Asper BKPH  Padas Njhen kepada Tim Media bhayangkara perdana news Grobogan  bahwa," dengan adanya insvestor yang bisa membangun pabrik pengolahan untuk penyulingan Daun kayu putih yang dekat dengan lahan dalam panen akan   lebih efesien untuk mengurangi pembengkakan biaya,terutama untuk angkutnya,di samping itu waktu/lama panen sampai dgn pengolahan juga berpengaruh hasil produksi," katanya.

Masih menurut Asper padas Njen," wilayah luas lahan kayu putih saya ada 6 LMDH  entah apakah harus cari insverstor untuk buka pabrik penyulingan atau harus menjadi satu dgn LMDH Argo Mulyo Desa Klitikan belum bisa karena selama ini belum ada investor yang  masuk untuk di ajak kerja sama," jelasnya. 

Yang terpenting Perum Perhutani KPH Semarang berusaha membantu pemerintah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat," terang, Aspar BKPH  Padas Njhen,.

Ketika Tim Media bhayangkara perdana news Grobogan menemui Surinto Kepala Desa Klitikan juga sebagai ketua LMDH Argo Mulyo ," mengatakan bahwa Merasa bersyukur dan sangat berterma kasih atas kepercayaan yg telah di berikan kepada LMDH Argo Mulyo Desa Klitikan dari Perum perhutani KPH Semarang,untuk mengolah hasil hutan berupa daun kayu putih untuk di suling menjadi minyak kayu putih,dan dengan berdirinya pabrik ini perekonomian masyarakat sangatlah terbantu  oleh penyerapan tenaga kerja," katanya. 
 
Pabrik pengolahan untuk penyulingan Daun kayu putih di bangun dgn biaya kurang lebih 70 juta dari Bumdes ,mampu mengolah sebanyak 1 ton daun kayu putih dan dalam 6 jam menghasilkan 7 s/d 8 liter minyak kayu putih,harapan kami ke depan dengan kerja sama yang baik ini dengan Perum perhutani KPH Semarang bisa bersinergi baik  berkembang dan terus maju tiada henti dan akan selalu menjaga kwantitas dan kwalitas yang baik," pungkasnya. (MBP-NEWS GROBOGAN BANU)

1 komentar:

  1. AJOQQ menyediakan 9 permainan yang terdiri dari :
    Poker,Domino99 ,BandarQ,BandarPoker,Capsa,AduQ,Sakong,Bandar66 ( NEW GAME )
    Ayo segera bergabung bersama kami di AJOQQ :)
    Bonus : Rollingan 0.3% dan Referral 20% :)

    BalasHapus

Komjen Listyo Sigit Alumni Yang Peduli Guru Dengan Sekolahnya

Bhayangkara Perdana News Bali, JAKARTA --Wakil Kepala Humas SMAN 8 Yogyakarta Nunik Sri Ritasari mengungkap, sosok calon Kapolri Komjen List...