Kamis, 30 April 2020

AKBP Ni Nyoman Suartini, S.I.K,. M. M.Tr., Beri Bantuan Paket Sembako Menyasar Weekly Support Program Ke Pelajar Perantauan Yang Tidak Bisa Mudik


Bhayangkara Perdana News Karangasem - Kapolres Karangasem AKBP Ni Nyoman Suartini, S.I.K., M.M.Tr., didampingi Wakapolres Kompol Aris Purwanto, S.I.K., M.H., membagikan paket sembako kepada warga/siswa pelajar asal papua yang terdampak tidak melaksanakan mudik dan tetap tinggal di karangasem, tepatnya di jalan Untung Surapati karangasem, Kamis 30 April 2020.         


Paket sembako diberikan bagi warga yang terdampak pandemi penyebaran virus Corona yang mengakibatkan/larangan masyarakat pulang mudik menjelang bulan Ramadhan kali ini juga berdampak kepada siswa pelajar yang melaksanakan studinya di kabupaten karangasem tidak melaksanakan pulang mudik ke daerah asalnya.        

 "Paket sembako kami distribusikan kepada warga yang membutuhkan.dimana saat ini kami melaksanakan instruksi Kapolri untuk sekaligus melakukan pengecekan dan pendataan kepada warga yang membutuhkan," kata perwira melati dua asal desa lembeng, kecamatan Sukawati, Gianyar.     

 Didampingi Wakapolres Kompol Aris Purwanto, S.I.K., M.H., dan rombongan Polwan Karangasem melaksanakan misi kemanusiaan dampak dari pandemi Covid-19, kita berjalan dari satu rumah ke rumah lainnya dan desa ke desa yang ada di jajaran Polsek kami untuk membagikan sembako meringankan beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu.       

Di akhir penjelasanya Kapolres juga menitipkan pesan kepada pelajar asal papua untuk tetap menerapkan hidup bersih dengan rajin mencuci tangan dan selalu menggunakan masker saat beraktivitas serta menjaga jarak di tempat umum, untuk sama-sama menjalankan instruksi dari pemerintah guna percepatan memutus rantai penyebaran virus Covid-19"tutupnya. (MBP -I Made Arda Oka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komjen Listyo Sigit Alumni Yang Peduli Guru Dengan Sekolahnya

Bhayangkara Perdana News Bali, JAKARTA --Wakil Kepala Humas SMAN 8 Yogyakarta Nunik Sri Ritasari mengungkap, sosok calon Kapolri Komjen List...